Tes Wawancara Calon PTP Kotamobagu Ditunda
KOTAMOBAGU, INDOBMR.COM – Tes wawancara dan pemaparan makalah ilmiah untuk calon Pejabat tinggi Pratama (PTP) Kotamobagu, ditunda meski semua peserta telah memasukkan makalah.
Demikian diungkapkan Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Pemkot Kotamobagu Sahaya Mokoginta, Senin (11/09/17), di ruang kerjanya.
“Penundaan (tes wawancara dan pemaparan makalah) ini, ditunda karena belum siapnya peserta seleksi dan tim seleksi,” ujar Sahaya.
(Berita terkait : Kamis Ini Batas Pengumpulan Makalah Calon Pejabat Eselon II)