Pemkot Gelar Sosialisasi Pembentukan Forum Anak.
KOTAMOBAGU, INDOBMR.COM – Sosialisasi pembentukan Forum Anak Kotamobagu digelar Pemkot, Kamis (09/02/17) di Aula Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kelurahan Kotobangon.
Kegiata tersebut diuka secara resmi oleh Asisten I Nasrun Gilalom, yang hadir mewakili Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara.
Membacakan sambutan Wali Kota, Nasrun mengatakan sosialisasi itu adalah sebuah kegiatan strategis meningkatkan peran dan kesadaran, terhadap perkembangan anak.
“Juga sebagai indikator penting mewujudkan program pemerintah, untuk menjadikan Kotamobagu sebagai Kota layak anak,” ucap Nasrun.
Nasrunpun berharap, pembentukan forum tersebut, nantinya bisa memfasilitasi berbagai kegiatan pengembangan partisipasi anak.
“Sekaligus sebagai wahana untuk penyaluran bakat dan minat anak. Sehingga ke depannya, akan terbentuk generasi yang tangguh menghadapi berbagai tantangan di masa depan,” imbuh Nasrun.
Di tempat yang sama, Kepala DP3A Sitti Rafiqa Bora mengungkapkan, kegiatan itu dilaksanaka sebagai sarana bagi anak, untuk berkumpul dan aktiv menyuarakan aspirasi, kepentingan dan kebutuhan secara formal sebagai ruang bagi anak untuk berprestasi lebih luas.
“Dan adanya sarana pengembangan kemapuan berorganisasi bagi anak, serta mendorong masyarakat agar lebih peduli tentang berbagai permasalahan anak,” jelas Rafiqa.
(Baca juga : DP3A Menggelar Rapat Konsolidasi BKMT)