IndoBMR.com, Pelaksanaan Legislatif SulutGo Expo, yang dilaksanakan di Manado Town Squre dua, perwakilan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Bolaang Mongondow, berhasil menyabet juara satu terbaik sebagai Stand terbaik.
Perwakilan DPRD Bolmong, mampu memboyong dua piala, masing-masing adalah, juara satu stand, dan juara tiga pada lomba pidato antar Dewan se SulutGo.
Ketua DPRD Bolmong, Welty Komaling SE, pada TotabuanNaton.com, dihubungi melalui Via SMS, mengatakan bahwa seluruh staf DPRD bersama anggota dewan, bekerja keras dalam SulutGo expo tersebut.
“Alhamdulilah, dari kerja keras semua pihak, khususnya staf dan anggota, berhasil membuahkan hasil, yakni meraih juara pertama sebagi stand terbaik, sekaligus lomba pidato berhasil menduduki urutan tiga,” ujar Welty Komaling
Menurut Welty, pada Legislatif Expo SulutGo, Dewan Bolmong menunjukanFisual Grafis dan kartun, untuk menarik peserta Legislatif Expo lainnya.
“Jadi yang ditampilkan adalah fisual grafis dan kartun untuk menarik perserta pada legistlatif expo, dengan contoh, suatu ranperda tentang minuman keras akan dikemas dengan metode yang mudah dipahami, seperti kartun atau grafis,” ujar Ketua Dewan Welty Komaling.
Komaling menyampaikan kegembiraannya setelah mengangkat piala juara I stand terbaik dan hadiah dari sponsor kegiatan.
“Tentunya keberhasilan ini tidak lepas dari semua dukungan dan kinerja para staf di Sekwan serta para anggota dewan yang mengikuti kegiatan sampai selesai,” ujarnya.